img

Senin, 18 November 2024, BPSDM Provinsi DKI Jakarta berpartisipasi pada acara PTP Connect dengan tema Transformasi Teknologi Pembelajaran: Mendorong Ruang Dialog dan Pemikiran Kritis, yang diselenggarakan oleh Pusdatin Kemdikbudristek RI di Ayana Midplaza Hotel.

Acara ini merupakan ajang apresiasi terhadap karya-karya pengembangan teknologi pembelajaran dari berbagai Instansi Pengguna Jabatan Fungsional Pengembang Teknologi Pembelajaran (JF PTP) di Instansi Pemerintah Pusat maupun Daerah.

Dalam kesempatan ini BPSDM Provinsi DKI Jakarta menerima penghargaan untuk kategori Inovasi Pembelajaran Kolaboratif di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Ibu Ir. Suharti, M.A., Ph.D., Sekretaris Jenderal Kemendikdasmen, kepada Ibu Dra. Maria Qibtya, M.Si., Kepala BPSDM Provinsi DKI Jakarta.

Kategori yang diberikan pada acara ini adalah:
• Inovasi Konten Microlearning dalam Pembelajaran - Kementerian Sekretariat Negara
• Inovasi Pembelajaran Kolaboratif - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
• Inovasi Model Gamifikasi Pembelajaran - Kementerian Keuangan
• Inovasi Kearifan Lokal dalam Pembelajaran - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
• Inovasi Integrasi Teknologi untuk Pembelajaran -Badan Siber dan Sandi Negara
• Inovasi Konten Pembelajaran untuk Pendidik - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah

Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi BPSDM Provinsi DKI Jakarta dan Instansi lainnya untuk terus berinovasi dalam mengembangkan teknologi pembelajaran yang efektif, kolaboratif, dan relevan.